IMG-20250223-WA0069

Peringati HUT Kota Tangerang, Kecamatan Periuk Gelar Subling Akbar

‎KOTA TANGERANG, – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Periuk menggelar Subuh Keliling (Subling) Akbar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-32 Kota Tangerang, Senin (24/2)

‎Acara yang bertajuk ” Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah Menuju Masyarakat yang Berakhlakul Kharimah ” yang diadakan di Masjid Miftahul Jannah, Global Mansion, Periuk, kota Tangerang

‎Dihadiri ratusan jama’ah pria dan wanita hingga pemberian doorprize dari mulai umrah gratis, sepeda listrik, sampai alat-alat elektronik bermanfaat lainnya

‎Turut hadir, tokoh agama, tokoh masyarakat, jajaran pejabat daerah, sampai masyarakat diluar wilayah kecamatan Periuk

‎Camat Periuk, Nanang Kosim, mengapresiasi rangkaian tersebut, terlebih, program ini sejalan dengan mewujudkan visi kota Tangerang,

‎” Kami sangat mengapresiasi dan mendukung penuh pelaksanaan kegiatan luar biasa ini. Apalagi, Subling Akbar ini juga sejalan dengan visi kota Tangerang untuk bersama-sama mewujudkan kota yang berakhlakul karimah, ” ujarnya Minggu (23/2) kemarin

‎Ia melanjutkan, Subling acara ini, dilanjutkan dengan kegiatan tausyiah keagamaan untuk bersama-sama menyampaikan rasa syukur menyambut HUT Ke-32 Kota Tangerang,

‎” Selain itu, Subling Akbar juga diharapkan dapat menjadi momentum untuk merekatkan kerukunan masyarakat menuju bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, pungkasnya, ” paparnya

‎Ditempat yang sama, Ketua Pelaksana Subling Akbar, KH. Mahlul Al Hazmi mengungkapkan, gelaran di tahun kedua ini mampu menarik minat jemaah hingga dua kali lipat dibanding edisi pertamanya tahun lalu. Tentunya, deretan aktivitas kerohanian ditambah puluhan doorprize menarik jadi magnet utama kegiatan ini,

‎” Subling Akbar tahun kedua kita buat di Masjid Miftahul Jannah, Periuk, Kota Tangerang. Untuk jemaah yang hadir kita estimasikan sampai waktu saat ini (03.00 WIB) sekitar 3.000 yang hadir, ” kata Hazmi

‎Dirinya menambahkan, agenda ini dimulai pukul 03.00 WIB dengan kegiatan pembuka berupa qiyamul lail atau salat malam bersama. Kegiatan juga berlanjut ke rangkaian istigasah dan doa bersama untuk keselamatan sekaligus menyambut usia baru Kota Tangerang,


‎” Setelah salat subuh selesai kita baru ke acara inti. Ada pembacaan mahalul qiyam, pembacaan Al-Qur’an, lalu diisi tausiah, ditutup dengan doa dan diakhiri pembagian doorprize, ” bebernya.

‎Sedari dini hari hingga matahari mulai terbit, para jemaah tampak khusyuk mengikuti rangkaian acara hingga sesi pembagian doorprize juga turut menarik perhatian.

‎Berbagai peralatan elektronik seperti mesin cuci dan televisi, sepeda motor listrik, tiga ekor kambing, hingga tiga tiket umrah gratis turut dibagikan kepada para jemaah yang memegang kupon.

‎Sementara, salah satu peraih hadiah utama berupa tiket umroh, Najiman, mengungkapkan perasaan senangnya bisa berkesempatan pergi ke Tanah Suci. Dirinya mengaku, alasannya datang ke Subling Akbar hanya untuk mencari amalan ibadah terbaik, tanpa menyangka bisa pulang dengan tiket umrah gratis di tangannya,

‎” Kalau kita (cari) amal yang baik saja selama di jalan yang benar. Sebelumnya saya belum pernah (mengikuti Subling Akbar), hanya lokal saja yang ada di wilayah saya,” kata Najiman, Minggu (23/02) kemarin

‎Warga Kelurahan Periuk Jaya itu juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada segenap panitia dan pengurus MUI Kecamatan Periuk yang sudah berupaya mengajak umat melakukan kegiatan positif dengan tujuan yang mulia.

Posted in

Gambar WhatsApp 2025-02-22 pukul 17.09.28_e64eacd6
Gambar WhatsApp 2025-02-22 pukul 17.09.29_6b2288a6
Gambar WhatsApp 2025-02-22 pukul 17.09.29_9073294a
Gambar WhatsApp 2025-02-22 pukul 17.09.29_ab66f02f

Archives